Senin, 04 Desember 2017

METODE PEMBELAJARAN


A.      Pengertian Metode Pembelajaran
Secara harfiah metode berarti “Cara”. Secara umum metode berarti cara atau atau prosedur yang dipakai untuk mencapai tujuan tertentu. Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, metode berarti cara teratur yang digunakan untuk melaksanakan suatu pekerjaan agar tercapai sesuai dengan yang dikehendaki. Sedangkan pembelajaran adalah seperangkat kegiatan yang dirancang oleh pendidik agar terjadi proses belajar pada peserta didik. Jadi dapat disimpulkan bahwa metode pembelajaran merupakan sebuah cara yang dipakai oleh pendidik agar terjadi belajar pada peserta didik dengan upaya untuk mencapai tujuan tertentu.
         B.      Pemilihan dan Penentuan Metode Untuk Pembelajaran
Metode mengajar yang guru gunakan dalam setiap kali pertemuan di kelas bukanlah asal pakai, tetapi setelah melalui seleksi yang berkesesuaian dengan perumusan tujuan instruksional khusus. Jarang sekali guru merumuskan tujuan hanya dengan satu rumusan, tetapi pasti guru merumuskan lebih dari satu tujuan. Oleh sebab itu gurupun menggunakan metode yang lebih dari satu.
Berikut akan dibahas masalah pemilihan dengan penentuan metode dalam kegiatan belajar mengajar, dengan uraian bertolak dari nilai strategis metode, efektifitas penggunaan metode dan pentingnya pemilihan dan penentuan metode.    
      1.      Nilai strategis metode
Kegiatan belajar mengajar adalah sebuah interaksi yang bernilai pendidikan. Didalamnya terdapat interaksi edukatif antara guru dan peserta didik, ketika guru menyampaikan materi pelajaran kepada peserta didik di kelas. Materi pelajaran yang guru berikan itu akan kurang memberikan dorongan atau motivasi kepada peserta didik apabila penyampaiannya menggunakan strategi yang kurang akurat. Dalam hal inilah kehadiran metode menempati posisi penting dalam menyampaikan materi pelajaran.
Materi pelajaran yang akan disampaikan tanpa memperhatikan pemakaian metode justru akan mempersulit guru dalam mencapai tujuan pembelajaran. pengalaman membuktikan bahwa kegagalan pengajaran salah satunya disebabkan oleh pemilihan metode yang kurang tepat. Hal ini sama seperti yang dijelaskan Syaiful bahwa kelas yang kurang bergairah dengan kondisi peserta didik yang kurang kreatif dikarenakan penentuan metode yang kurang sesuai dengan sifat bahan dan tidak sesuai dengan tujuan pengajaran. Dengan demikian dapat dipahami bahwa metode adalah suatu cara yang memiliki nilai strategis dalam kegiatan belajar mengajar. Nilai strategisnya adalah metode dapat mempengaruhi jalannya belajar. Karena itu guru sebaiknya memperhatikan dalam pemilihan dan penentuan metode metode sebelum mengajar di kelas.
       2.      Efektifitas penggunaan metode
Ketika peserta didik tidak mampu berkonsentrasi., ketika sevagian besar peserta didik mebuat kegaduhan, ketika peserta didik menunjukan kelesuan, ketika minat belajar peserta didik berkurang dan sebagian besar peserta didik tidak menguasai materi yang telah guru sampaikan, ketika itulah perlu dipertanyakan factor penyebabnya dan usaha mencari jawaban secara tepat. Apa bila hal itu tidak dilakukan maka guru akan mengajar dengan sia-sia. Boleh jadi dari berbagai keadaan tersebut salah satu pnyebabnya adalah factor metode. Karena hal itu, efektifitas penggunaan metode perlu dipertanyakan.
Penggunaan metode yang tidak sesuai dengan tujuan pembelajaran akan menjadi kendala dalam mencapai tujuan pembelajaran. cukup banyak materi pelajaran yang disampaikan dengan sia-sia karena penggunaan metode menurut kehendak guru dan mengabaikan kebutuhan siswa, fasilitas dan situasi kelas. Contoh, guru yang selalu sengang dalam menggunakan metode ceramah dalam bermain mengajar seni music sementara tujuan pembelajarannya adalah supaya peserta didik terampil bermain alat music, merupakan kegiatan belajar yang kurang kondusif. Seharusnya penggunaan metode harus menunjukan pencapaian tujuan pembelajaran, bukan tujuan yang menyesuaikan dengan metode. Karena itu, efektivitas penggunaan metode dapat terjadi bila ada kesesuaian antara metode dengan semua komponen pengajaran yang telah diprogramkan.
      3.      Pentingnya pemilihan dan penentuan metode
Guru sebagai salah satu sumber belajar berkewajiban menyediakan lingkungan yang kondusif bagi kegiatan belajar peserta didik di kelas. Salah satu kegiatan yang harus guru lakukan adalah melakukan pemilihan dan penentuian metode yang efektif untuk mencapai tujuan pembelajaran. pemilihan dan penentuan metode ini didasari adanya metode-metode tertentu yang tidak bisa dipakai untuk mencapai tujuan pembelajaran tertentu. Misalnya, tujuan pembelajaran adalah supaya peserta didik dapat menari dengan gerak dasar tari tunggal, maka guru tidak dapat menggunakan metode diskusi, tetapi yang tepat adalah metode latihan.
Kegagalan dalam mencapai tujuan pembelajaran tidak akan terjadi jika pemilihan dan penentuan metode tidak dilakukan dengan pengenalan karakteristik dari masing-masing metode pembelajaran. karena itu hal yang baik dilakukan adalah terlebih dahulu mengetahui kekurangan dan kelebihan masing-masing metode sebelum menggunakannya.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar